Sunday, May 19, 2013

Prediksi PSPS Vs Persiba ISL 2013

Jadwal pertandingan ISL Rabu 15 Mei 2013, akan berhadapan PSPS Pekanbaru Vs Persiba Balikpapan. Meski tidak disiarkan secara langsung, namun hasil akhir laga ini patut untuk dinanti.

Komposisi pemain PSPS saat menjamu Persiba kali ini, diperkirakan tidak akan berubah seperti kala menjamu Barito Putera lalu.

Pemain yang absen di pertandingan lawan Barito, sepertinya juga bakal absen menjamu Persiba nanti. Dua pemain dipastikan akan absen yakni bek Boby Satria dan striker Ndiaye Pape Latyr.

“Boby latihan sama kita, tapi pas latihan engkel kanannya kembali sakit. Sepertinya tidak bisa turun lawan Persiba nanti” ungkap Asisten Pelatih PSPS, Agusrianto (Senin, 13/5/13).

“Pape masih sakit dan tim medis akan memeriksanya” tambahnya.

Dua pemain di atas memang tidak diturunkan kala tuan rumah dikalahkan Barito Putera Sabtu (11/5/2013) lalu.

Tidak hanya itu, dua pemain lainnya yakni Jibby Wuwungan dan striker Rudi Widodo juga dipastikan masih akan absen dalam laga ini.

kedua pemain tersebut konon tak kunjung bergabung dengan skuad PSPS, karena menuntut pembayaran gaji.

Menjamu Persiba Balikpapan, PSPS sepertinya akan kembali menggunakan Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai.

Head To Head PSPS Pekanbaru vs Persiba Balikpapan

23 Apr 2013 (ISL) Persiba Balikpapan 4 – 1 PSPS Pekanbaru21 Apr 2012 (ISL) Persiba Balikpapan 4 – 1 PSPS Pekanbaru10 Mar 2012 (ISL) PSPS Pekanbaru 0 – 0 Persiba Balikpapan19 Mar 2011 (ISL) PSPS Pekanbaru 2 – 2 Persiba Balikpapan05 Feb 2011 (ISL) Persiba Balikpapan 3 – 2 PSPS Pekanbaru

Lima Pertandingan Terakhir PSPS Pekanbaru

11 Mei 2013 (ISL) PSPS Pekanbaru 1 – 3 Barito Putra27 Apr 2013 (ISL) Barito Putra 5 – 2 PSPS Pekanbaru23 Apr 2013 (ISL) Persiba Balikpapan 4 – 1 PSPS Pekanbaru13 Apr 2013 (ISL) PSPS Pekanbaru 1 – 1 Persiram07 Apr 2013 (ISL) PSPS Pekanbaru 1 – 2 Persidafon

Lima Pertandingan Terakhir Persiba Balikpapan

11 Mei 2013 (ISL) Persija 2 – 0 Persiba Balikpapan28 Apr 2013 (ISL) Persiba Balikpapan 0 – 1 Persija23 Apr 2013 (ISL) Persiba Balikpapan 4 – 1 PSPS Pekanbaru18 Apr 2013 (ISL) Persisam Putra Samarinda 2 – 2 Persiba Balikpapan11 Apr 2013 (ISL) Mitra Kutai Kartanegara 2 – 0 Persiba Balikpapan

Prediksi hasil akhir

Prediksi Persija Vs Barito ISL Rabu 15 Mei 2013

Persiba Vs Persija

Jadwal pertandingan ISL Rabu 15 Mei 2013, akan berhadapan Persija Jakarta Vs Barito Putra. Hanya saja menurut informasi terbaru, pertandingan ini akan diundur menjadi pukul 20.00 wib.

Hal itu disebabkan karena stadion Manahan Solo, juga digunakan Persis PT LPIS untuk menjamu Persewon Wondama sore harinya.

Kemenangan atas Persiba Balikpapan tak sekadar meraih tiga poin bagi Persija Jakarta, namun juga sebagai kebangkitan bagi tim.

“Mental pemain telah pulih dan bermain tanpa beban. Kemenangan atas Persiba menjadikan kepercayaan diri pemain telah pulih” ungkap pelatih Benny Dollo.

Benny juga memuji penampilan pemain baru dalam debut bersama Persija, yakni Alfarizi, Rohit Chand, M. Ilham dan Emmnauel Kenmogne.

“Jelas ada pengaruhnya kehadiran pemain baru kami. Namun saya tetap harus memperbaiki kekurangan yang ada” tambah Benny Dollo.

Head To Head Persija Jakarta vs Barito Putra

24 Apr 2013     Barito Putra 2 – Persija 1    [ ISL ]

Lima Pertandingan Terakhir Persija Jakarta

11 Mei 2013    Persija 2 – Persiba Balikpapan 0    [ ISL ]28 Apr 2013    Persiba Balikpapan 0 – Persija 1    [ ISL ]24 Apr 2013    Barito Putra 2 – Persija 1  [ ISL ]14 Apr 2013    Persija 1 – Persidafon 1  [ ISL ]6 Apr 2013    Persija 0 – Persiram 1   [ ISL ]

Lima Pertandingan Terakhir Barito Putra

11 Mei 2013    PSPS Pekanbaru 1 – Barito Putra 3   [ ISL ]27 Apr 2013    Barito Putra 5 – PSPS Pekanbaru 2   [ ISL ]24 Apr 2013    Barito Putra 2 – Persija 1  [ ISL ]13 Apr 2013    Persisam Samarinda 0 – Barito Putra 0   [ ISL ]7 Apr 2013    Mitra Kukar 1 – Barito Putra 0   [ ISL ]

Prediksi Susunan Pemain Utama Kedua Tim

Persija Jakarta: Galih Sudaryono, Ahmad Farizi, A.A Ngurah Wahyu, Fabiano, Ismed Sofyan, Amarzukih, Anindito Wahyu, Rohit Chand, M. Ilham, Rachmat Afandi, Emmanuel Kenmogne.Barito Putra: Aditya Harlan, Fathul Rahman, Daewon Ha, Henry Njobi, Rizky Rizal Ripora, Oktovianus Maniani, Ardan Aras, Nasyrov Mekan, Dedi Hartono, Djibril Coulibaly, Makan Konate.

Prediksi hasil akhir

Gresik United Vs Persiwa 1-0 Hasil ISL Selasa 14 Mei 2013

Hasil pertandingan ISL Selasa 14 Mei 2013 antara Persegres Gresik United Vs Persiwa Wamena, berakhir 1-0. Dengan hasil ini Gresik United sukses mendapat tambahan 3 angka di klasemen sementara ISL.

Bermain di Stadion Tri Dharma Petrokimia, babak pertama kedua tim bertanding dengan tempo sedang. Perebutan bola di lapangan tengah, dipertontonkan kedua tim.

Peluang terbaik bagi tuan rumah baru muncul ketika pertandingan memasuki menit ke 24. Sayangya tembakan Siswanto, masih bisa dibendung kiper Persiwa, Dwi Kuswanto.

Tuan rumah kembali mengancam pertahanan Persiwa melalui Ngon Mamoun. Sayangnya bola mampu diamankan Dwi Kuswanto, karena terlalu lemah.

Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor imbang tanpa gol menutup pertandingan di babak pertama.

Di babak kedua menit ke 50, Gresik mendapatkan peluang mencetak gol melalui titik pinalti. Namun Aldo Baretto yang maju sebagai algojo, tendangannya masih bisa dibendung Dwi Kuswanto.

Namun Aldo Barreto sukses menebus kesalahannya dengan lesatan gol di menit 86. Memanfaatkan tendangan bebas Siswanto, Aldo sukses merobek jala Persiwa dengan tandukannya.

Hingga 90 menit dan tambahan waktu berakhir, skor 1-0 untuk tuan rumah tetap bertahan menutup laga sore hari ini.

Susunan Pemain

Persegres Gresik United: Hery Prasetya, Erol Iba, Ambrizal, Sasa Zecevic, Diogo Santos, Achmad Sembiring Usman, Kacung Munip, Siswanto, Ngon Mamoun, Shohei Matsunaga (David Faristian, 63' – Rizky Novriannsyah, 78'), Aldo Bareto Miranda.Persiwa Wamena: Dwi Kuswanto, Agus Hendrawan, Vali Khorsandi, Yohanes Kabagaimu, Muhammad Hamzah, OK Jhon, Ramadhan Syahputra, Ricardo Robertho Merani, Ferdinando Monte, Jaelani Arey, Nke Ondoua Jr

Hasil ISL 2013: Persita Vs Persepam MU Skor 0-0

Logo ISL

Hasil pertandingan ISL Selasa 14 Mei 2013 antara Persita Tangerang Vs Persepam Madura United, berakhir imbang 0-0. Dengan hasil ini kedua tim berhak mendapatkan tambahan 1 angka di klasemen sementara ISL.

Bermain di Stadion Mashud Wisnusaputra, Persita tidak menurunkan kapten tim Luis Edmundo yang sedang dibekap cedera.

Begitu juga dengan kiper andalan Persita Ali Mukti Raja yang tidak diturunkan karena tengah menjalani kursus kepelatihan.

Sementara itu tim tamu Persepam MU, menurunkan empat pemain anyar mereka. Amadou Konte, Emanuel Linkers, Christopher Gomez, dan Zahila Aboubakar menjadi amunisi baru Persepam di putaran kedua ini.

Dan empat pemain asing baru Persepam itu sepertinya sudah memberikan kontribusi maksimal, dengan raihan satu angka dari Persita.

Dengan tambahan satu angka, Persita memperbaiki posisi mereka satu tangga lebih baik ke peringkat 15 klasemen sementara dengan koleksi nilai 16.

Pendekar Cisadane unggul satu poin dari Persija Jakarta, yang berada di tempat zona degradasi.

Sementara itu lewat raihan satu angka, Sape Karep kini berada di peringkat 11 klasemen usai mengumpulkan nilai 21.

Hasil ini menjadi hasil imbang yang kedua kalinya bagi kedua tim, setelah di akhir putaran pertama lalu Persita dan Persepam juga bermain imbang.

Di laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan tersebut, Persita dan Persepam bermain imbang 1-1.

Hasil Semen Padang Vs SHB Da Nang FC Skor 2-1 AFC Cup 2013

Hasil pertandingan AFC Cup Selasa 14 Mei 2013 antara Semen Padang Indonesia Vs SHB Da Nang FC Vietnam, berakhir 2-1. Dengan hasil ini Semen Padang memastikan diri lolos ke babak selanjutnya, menyamai prestasi Arema IPL tahun lalu.

Bertanding di Stadion Haji Agus Salim, Semen Padang langsung memberikan tekanan untuk tim tamu SHB Da Nang FC.

Menit ke 4 Semen Padang membuka peluang melalui Edward Wilson, sayang tembakannya masih melambung di atas mistar gawang.

Satu menit kemudian Edward Wilson kembali mendapatkan peluang, namun kali ini sundulannya masih tipis di samping gawang.

Hingga 30 menit pertandingan, meski terus menyerang namun Semen Padang belum juga bisa membobol gawang tuan rumah.

Hanya saja di menit ke 31 Semen Padang harus kecolongan lewat gol Sebastián Gastón Merlo. Gaston Merlo yang lepas dari kawalan lini belakang Semen Padang, mampu memperdayai Fakhrur  sekaligus membuat skor 1-0 untuk Da Nang.

Tertinggal 1 gol, Semen Padang berusaha bangkit. Menit ke 37 umpan Tibo di dalam kotak penalty untuk Edrward  Wilson, masih bisa dipatahkan lini belakang Da Nang.

Gol yang ditunggu tuan rumah akhirnya terwujud di masa in jury time babak pertama melaui titik pinalti. Pinalti sendiri diberikan setelah David Pagbe dilanggar dalam kotak pinalti.

Edward Wilson yang maju sebagai algojo sukses menjaringkan bola, sekaligus menutup babak pertama dengan skor imbang 1-1.

Di babak kedua Semen Padang lebih tampil sabar, dalam menekan pertahanan tim tamu. Menit ke 54 Edward Wilson berhasil mendapatkan peluang emas, sayang sundulannya masih melambung di atas mistar.

Hingga 90 menit pertandingan, skor masih belum berubah 1-1 meski kedua tim saling jual beli serangan. Namun ketika pertandingan diperkirakan berakhir, tuan rumah berhasil mencuri gol melalui Vendry Mofu.

Vendry Mofu yang memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan, sukses merobek jala SHB Da Nang FC sekaligus menutup pertandingan dengan skor 2-1.

Perjuangan dan determinasi yang tinggi menjadi bukti Kabau Sirah pantas didaulat sebagai tim papan atas Indonesia, terlebih dengan dua gol mereka yang dilesatkan pada masa injury time.

Sriwijaya FC Merasa Berat Lepas Boakay Ke Timnas Liberia

Sriwijaya FC akan menghadapi laga berat, pada pertandingan ISL berikutnya. Lawan terberat Laskar Wong Kito adalah Persipura Jayapura, pada 28 Mei 2013 mendatang.

Menanggapi hal tersebut, manajemen akan kembali meminta agar federasi sepakbola Liberia menunda keinginan mereka untuk memanggil Boakay Eddie Foday.

Ketika dimintai konfirmasinya Sekretaris PT. Sriwijaya Optimis Mandiri (PT.SOM), Faisal Mursyid tidak membantah keinginan tersebut.

Faisal mengatakan jika surat pemangilan Foday untuk memperkuat timnas Liberia pada kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Afrika melawan Uganda, sudah mereka terima satu pekan lalu.

“Suratnya memang sudah diterima pihak manajemen. Federasi Liberia meminta Foday agar tanggal 24 Mei 2013 sudah harus ke Liberia untuk persiapan menghadapi kualifikasi Piala Dunia 2014? ungkap Faisal Mursyid.

Namun Faisal berharap hal tersebut dapat ditunda karena Sriwijaya akan menghadapi lawan-lawan tangguh di Indonesia Super League (ISL), terutama ketika menghadapi Persipura Jayapura.

“Usai Pertandingan penting ini, barulah Foday kita izinkan ke Liberia” tegas Faisal Mursyid.

Peran Boakay di skuad Laskar Wong Kito memang sangat vital. Tidak Jarang beberapa kali Boakay menjadi kunci kemenangan bagi Sriwijaya FC.

Dengan permainan agresif Boakay di lini tengah dan depan Sriwijaya FC, membuat Laskar Wong Kito sementara menempati peringkat 2 klasemen ISL.

Terakhir Sriwijaya FC berhasil mengalahkan Persiram dengan skor tipis 2-1, di Jakabaring Palembang.

Persipura: Jacksen F Tiago Puji Penampilan Yoo Jae Hoon

Persipura membuka pertandingan perdana putaran 2 ISL dengan hasil positif, setelah mengalahkan tuan rumah Arema dengan skor tipis 2-1 di Stadion Kanjuruhan (Minggu 12/5/13).

Namun kemenangan Persipura kali ini, tidak terlepas dari permainan kiper Yoo Jae Hoon yang mengawal mistar gawang Mutiara Hitam.

Alhasil Pelatih Persipura, Jacksen F Tiago memberikan pujian atas penampilan impresif yang ditunjukkan Jae Hoon.

Tidak hanya dalam laga terakhir, di setiap pertandingan Persipura kiper asal Korea Selatan itu kerap melakukan penyelamatan gemilang.

Rahasia dari suksesnya Jae Hoon mengawal jala Persipura, karena Jacksen F Tiago dan pelatih kipper selalu memberikan porsi latihan khusus saat menghadapi eksekusi penalti.

“Ada sebuah diskusi besar antara saya dan Jae Hoon, tentang taktik saat tendangan penalti. Saya dan pelatih kiper telah mengantisipasi penalti dan akhirnya kami mendapat hasil terbaik dalam pertandingan ini” ungkap Jacksen F Tiago.

Pernyataan Jacksen itu memang terbukti, karena pergerakan Jae Hoon ternyata mampu membuat Beto tidak tenang ketika mengeksekusi pinalti di laga terakhir mereka.

Sementara itu kemenangan atas Singo Edan membuat Persipura berhasil menghentikan rapor bagus Arema di partai kandang.

Dan tambahan tiga poin atas Arema ini, membuat Persipura memantapkan posisi di puncak klasemen mengemas 44 poin.

Tidak hanya itu, Persipura terus melanjutkan tren positif sebagai tim yang tidak terkalahkan sepanjang laga ISL musim ini.