Tuesday, July 2, 2013

Persib Kantongi Kekuatan Persija

Persib terus mempersiapkan strategi dalam menghadapi Persija di lanjutan Indonesian Super League (ISL) 2013. Untuk lebih jelas mengenai prediksi pertandingan Persija melawan Persib, bisa dibaca pada link berikut ini.

Menghadapi Macan Kemayoran di Stadion Utama Geloa Bung Karno Jakarta, pelatih Djajang Nurdjaman mengaku telah mengantongi kekuatan anak asuh Benny Dollo.

“Saya mengamati dalam beberapa partai Persija, termasuk partai terakhir melawan Persela Lamongan. Kita lihat beberapa penampilan mereka berbeda”

”Kita bisa ambil gambaran pemain yang mungkin diturunkan mereka nanti” ungkap Djajang Nudrjaman seperti yang dilansir situs resmi klub.

Dari rekaman pertandingan yang telah dilakoni Persija, Djajang Nurdjaman bisa melihat bagaimana gambaran pemain tuan rumah yang akan diturunkan saat menghadapi Persib nanti.

Djajang Nurdjaman juga tidak membantah jika Benny Dollo telah mampu mengangkat performa permainan Persija, sejak bergabung diakhir putaran pertama.

Namun Djajang tidak mau membeberkan lebih rinci tentang kekuatan Persija, karena itu sebagian dari strategi yang menjadi rahasia tim.

“Sejak dilatih Benny Dollo, grafik penampilan Persija menanjak. Saya tak mau jelaskan rincinya, tapi kita siap melawan mereka” pungkas Djajang Nurdjaman.

Sayangnya laga Persib melawan Persija ini tidak akan disaksikan oleh penonton, baik Jakmania ataupun Bobotoh.

Pasalnya pihak kepolisian enggan memberikan ijin, dengan kekhawatiran bisa menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat umum.

Maklum saja dalam sejarah pertemuan kedua tim, tindak-tindak anarkisme terkadang mewarnai laga klasik ini.

East Bengal Tak Remehkan Semen Padang di AFC Cup 2013

East Bengal

Bertemu dengan Semen Padang di babak perempatfinal AFC Cup 2013, tim asal India, East Bengal, tidak lantas memandang remeh wakil dari Indonesia itu. Meskipun terhindar dari klub-klub Timur Tengah yang di atas kertas lebih tangguh, namun East Bengal juga menganggap Semen Padang adalah lawan yang berat. Setidaknya itulah yang diungkapkan oleh pelatih East Bengal, Marcos Falopa.

“Tidak ada yang mudah di sepakbola, dan standar kompetisi seperti Piala AFC cukup tinggi. Tak masalah Anda bertemu tim Timur Tengah atau Asia Tenggara. Kami akan menghadapi perempat-final dengan kesadaran Semen Padang bakal menjadi lawan tangguh di kandang dan tandang,” ujar Marcos Falopa belum lama ini.

Marcos Falopa sendiri sedikit banyak sudah memahami karakter sepakbola Indonesia. Pasalnya, pelatih asal Brasil itu pernah menukangi tim nasional Myanmar pada tahun 2007-2009. Seperti diketahui, Myanmar adalah salah satu rival Timnas Indonesia di kawasan Asia Tenggara.

“Ya, saya punya sejumlah pengetahuan tentang sepakbola Indonesia, karena saya pernah menghadapi mereka ketika melatih Myanmar, dan menyaksikan tim nasional mereka beberapa kali. Indonesia punya banyak pemain bertalenta bagus, dan selama saya ada di Myanmar, mereka punya banyak pemain dengan skill mumpuni,” kata Marcos Falopa.

“Tentu saja itu kondisi 5 tahun lalu. Sekarang kami harus mencari informasi tentang kekuatan Semen Padang, dan mempersiapkannya sesegera mungkin. Kami menaruh respek kepada mereka. Tapi hal paling penting kami bermain dengan gaya kami, dan berusaha memberikan yang terbaik,” pungkas eks asisten pelatih tim nasional Brasil di era 1986-1988 ini.

Hasil ISL 2013: Persepam MU Vs PSPS Skor 3-0

Hasil pertandingan ISL Minggu 16 Juni 2013 yang mempertemukan Persepam Madura United Vs PSPS Pekanbaru, berakhir 3-0. Laga Persepam MU melawan PSPS ini menarik perhatian publik Madura untuk datang memadati Stadion Gelora Bangkalan.

Dalam laga ini Persepam benar-benar memanfaatkan kelengahan tim tamu dimenit-menit awal pertandingan. Alhasil 2 gol tuan rumah terlahir ketika pertandingan masih seumur jagung.

Gol pertama Persepam lahir saat laga baru berjalan dua menit di babak pertama. Berawal dari umpan panjang, Rossy Neymarhanis langsung melesakkan bola ke gawang PSPS. Skor pun berubah menjadi 1-0.

Tertinggal 1 gol, PSPS coba tampil lebih menekan. Namun serangan yang dilancarkan masih bisa dibendung barisan belakang tuan rumah yang memang tampil apik dalam laga sore hari ini.

Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor 1-0 untuk Persepam tetap bertahan menutup laga diparuh pertama.

Di paruh kedua Persepam kembali mengejutkan tim tamu setelah mencetak gol di menit-menit awal. Tepatnya di menit 49, umpan terobosan Rossy berhasil dimanfaatkan N’Kong untuk merobek jala Fance Hariyanto.

Pesta gol Persepam akhirnya ditutup Ali Khadafi dari eksekusi tendangan pinalti dipenghujung laga babak kedua.

Pinalti sendiri diberikan setelah pemain PSPS dianggap wasit, melakukan handsball di area terlarang. Skor 3-0 pun menutup pertandingan sore hari ini.

Susunan Pemain

Persepam Madura United: Firmansyah, Aditya Dewa (Michael Orah, 36'), Abu Bakar, Fachrudin, Denny Rumba, Khoirul Mashuda, Ali Khadafi, Rossy Noprihanis, Busari, Zaenal Arif, N’Kong.

PSPS Pekanbaru: Fance Hariyanto, Hadison (Parwira Putra, 38'), Gusrifen Effendi, Novi Hendriawan, Danil Junaidi, Dika Hanggara, Rusdianto, Zahrul Azhar, Tengku Luthfi, Yudi Rianto (Khairunnas, 46'), M. Isnaini.

Prediksi Persiram Vs Barito ISL 2013

Jadwal pertandingan ISL Sabtu 15 Juni 2013 juga akan mempertemukan Persiram Raja Ampat Vs Barito Butra. Akankah Barito kembali melanjutkan trend positifnya saat berlaga melawan Persiram kali ini?

Asisten manajer Barito Putra, Sisilia Febriani mengatakan tim kebanggaan warga Banjarmasin tersebut menginginkan poin di Stadion Wombik Sorong Papua Barat.

Sisilia mengatakan pelatih Salahudin telah menyiapkan strategi terbaik guna menghadapi mantan anak asuh Jaya Hartono tersebut.

“Kami targetkan poin, skuad ini sudah berkomiten termasuk pemain dan pelatih” jelas Sisilia.

Skuad Laskar Antasari sebelumnya bersua tuan rumah Persidafon Dafonsoro di stadion Bas Jouwe pada Selasa (11/6/13) lalu. Mereka berhasil meraih poin penuh dengan skor akhir 2-1.

Performa Barito Putera di laga terakhir, setidaknya bisa menjadi acuan Persiram untuk bermain lebih agresif sepanjang pertandingan agar tidak mau malu di kandang sendiri.

Head To Head Persiram Raja Ampat vs Barito Putra

13 Mar 2013 (ISL) Barito Putra 2 – 2 Persiram

Lima Pertandingan Terakhir Persiram Raja Ampat

11 Jun 2013 (ISL) Persiram 1 – 0 Persiba Balikpapan03 Jun 2013 (ISL) Mitra Kukar 0 – Persiram31 Mei 2013 (ISL) Persisam Samarinda 2 – Persiram26 Mei 2013 (ISL) Persiram 5 – PSPS Pekanbaru22 Mei 2013 (ISL) Persiram 0 – Persija

Lima Pertandingan Terakhir Barito Putra

11 Jun 2013 (ISL) Persidafon 1 – 2 Barito Putra02 Jun 2013 (ISL) Barito Putra 1 – 0 Persiba Balikpapan25 Mei 2013 (ISL) Barito Putra 2 – 0 Persisam Samarinda21 Mei 2013 (ISL) Barito Putra 5 – 1 Mitra Kukar15 Mei 2013 (ISL) Persija 3 – 1 Barito Putra

Prediksi susunan pemain

Persiram Raja Ampat: Jendry Pitoy, Ronny Beroparay, Kubay Quadian, Seme Patrick, Markus Kabiay, Gideon Way, Elvis Merawan, Lee Soung Yong, Moses Banggo, Daryoush, Koko Lomell.Barito Putra: Aditya Harlan, Henry Njobi, Fathul Rahman, Supriyadi, Dae Won, Amirul Mukminin, Konate Makan, Mekan Nasrov, Okto Maniani, Coulibaly Djibril, Rizky Rizal.

Prediksi hasil akhir

Persebaya 1927 Dilecehkan Panpel Arema IPL di Malang?

Arema IPL Persebaya

Laga Indonesia Premier League (IPL) antara Arema Indonesia (Arema IPL) melawan Persebaya 1927 sore ini diwarnai sedikit perlakuan yang tidak menyenangkan bagi tim tamu dari panitia pelaksana (panpel) tuan rumah. Dikabarkan, panpel Arema IPL tidak menyediakan bus bagi tim Bajul Ijo untuk transportasi dari hotel ke Stadion Gajayana Malang.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih Persebaya 1927, Ibnu Graham, yang menyesalkan tindakan kurang menyenangkan yang dialami timnya dari panpel Arema IPL. Lantaran tidak disediakan bus, personil Persebaya 1927 terpaksa pergi ke stadion dengan menggunakan taksi dan mobil polisi.

“Kita sudah tunggu 20 menit tidak ada bus yang jemput. Pemain dan official naik taksi, mobil coach Afief (Makhrus Afief, asisten pelatih Persebaya 1927), dan mobil polisi. Akhirnya keputusan seperti itu kita ambil biar nggak terlambat karena kick off jam tiga,” keluh Ibnu Graham.

Meskipun merasa kesal, namun Ibnu Graham berharap kejadian serupa tidak terulang bagi tim-tim lain yang bertandang ke Malang karena jika tindakan seperti ini terus berlanjut, maka yang merugi justru Arema IPL sendiri.

“Saya harap ini yang terakhir. Semoga saat tim lain ke Malang, kejadian seperti ini tidak terulang,” harap Ibnu Graham.

Arema Indonesia dan Persebaya 1927 memang dikenal sebagai seteru abadi di persepakbolaan nasional. Kendati Arema IPL kurang didukung oleh Aremania seperti halnya Arema Indonesia yang berlaga di Indonesia Super League (ISL), namun aura panas masih saja menyelimuti kedua tim asal Jawa Timur ini.

Persija Vs Persib Batal Digelar Akibat Ulah Brutal Jakmania!

Jakmania

Pertandingan ISL Sabtu 22 Juni 2013 antara Persija Jakarta Vs Persib Bandung yang sedianya dilangsungkan pada pukul 15.30 wib, akhirnya batal digelar. Hal tersebut akibat serangan brutal Jakmania atas bus yang membawa skuad Maung Bandung.

Ketika dimintai konfirmasinya pengawas pertandingan (PP), Abdul Maurice Tuguis coba memberikan beberapa keterangan.

“Menurut technical meeting semalam, kedua pihak sepakat kick off pukul 15.30 WIB. Selain itu pihak Persib hanya meminta pengamanan menuju stadion dengan disiapkan baracuda dan water canon serta dijemput dari tempat mereka menginap” ungkap Maurice.

Namun saat didesak mengenai status pertandingan ini apakah Persib dinyatakan WO, Maurice menegaskan bahwa pihaknya tidak punya wewenang sehingga semua keputusan berada di tangan PT Liga Indonesia.

“Pengawas pertandingan akan membuat laporan secara detail kepada PSSI dan PT Liga Indonesia. Mereka tentu akan memanggil pihak terkait untuk mendengar keterangannya sehingga nanti akan diketahui hasilnya” pungkas Maurice.

Sementara itu para pemain Persib Bandung mengutuk tindakan The Jakmania yang melakukan penyerangan terhadap bus Persib dalam perjalanan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno.

 “Ini gila! Pas kita ingin meninggalkan hotel dari Panpel Persija bilangnya sudah aman, tapi nyatanya seperti ini” sesal Asri Akbar.

Asri sendiri mengungkapkan baru kali ini melihat tindakan brutal yang dilakukan suporter lawan.

Gelandang Persib itu sangat menyayangkan, karena tindakan yang dilakukan sudah mengarah pada percobaan pembunuhan.

Menurut Asri Akbar akibat peristiwa pelemparan tersebut, sejumlah pemain mengalami luka gores terkena serpihan kaca bus yang dilempari oleh batu.

Sementara itu Tony Sucipto juga menyayangkan aksi brutal yang dilakukan suporter Persija, sehingga menyebabkan banyak anggota rombongan yang mengalami luka.

“Banyak yang terluka, termasuk Pak Haji Umuh. Kita mungkin akan langsung pulang ke Bandung dan mungkin tidak akan bertanding” ungkap Tony SUcipto.

Timnas Indonesia: Andik Vermansyah Senang Dapat Jersey Radja Nainggolan

Penyerang Timnas Indonesia U-23 Andik Vermansyah, patut berbahagia dengan bakat yang dimilikinya. Pasalnya dengan skill yang miliki Andik, banyak apresiasi yang datang baik dari pencinta sepakbola ataupun para pemain.

Apresiasi dari pemain datang, ketika punggawa Persebaya IPL ini mendapatkan jersey dari pemain bintang sang lawan.

Setelah mendapatkan jersey dari David Beckham LA Galaxi, baru-baru ini Andik mendapatkan jersey dari pemain berdarah Batak Radja Nainggolan.

Andik mendapatkan jersey Radja setelah pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Jakarta All Star di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta beberapa waktu lalu.

Dalam konfirmasinya Radja Nainggolan mengaku menukar jersey dengan Andik Vermansyah, dikarenakan Andik pemain terbaik di timnas U-23 pada laga sore itu.

“Menurut saya dia adalah pemain terbaik” puji Radja.

Sementara itu Andik Vermansah merasa senang mendapatkan jersey dari Radja Nainggolan. Jersey ini semakin melengkapi kenang-kenangan dari pemain bintang setelah saat menghadapi Inter Milan, Andik juga mendapatkan jersey dari Esteban Cambiasso.

“Kesempatan ini sangat langka, saya mengoleksi jersey-jersey para pemain hebat. Dia juga salah satu pemain hebat dan kuat di lapangan” puji Andik untuk Radja.