Monday, June 3, 2013

Persepam MU Vs Gresik United Skor 1-1 Hasil ISL 2013

Hasil pertandingan ISL Kamis 23 Mei 2013 antara Persepam MU Vs Persegres Gresik United, berakhir dengan skor imbang. Dengan hasil ini kedua tim berhak mendapatkan tambahan 1 angka di klasemen sementara ISL.

Bertanding di stadion Gelora Bangkalan Madura tuan rumah sempat memimpin di babak pertama, sebelum akhirnya disamakan tim tamu di babak kedua.

Sejak awal babak pertama, Persepam langsung tampil menyerang. Puncaknya tuan rumah unggul di menit ke 16 melalui Ali Khaddafi.

Memanfaatkan tendangan sudut, Ali sukses merobek jala Gresik United melalui sontekan tumitnya.

Gresik United coba membalas ketertinggalan melalui SIswanto di menit 28. Hanya saja tendangan Siswanto masih dibendung barisan belakang Persepam.

Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Persepam menutup laga diparuh pertama.

Di babak kedua, tuan rumah tidak merubah gaya permainan. Hingga hasilnya Persepam memiliki peluang untuk unggul melalui titik pinalti.

Pinalti sendiri diberikan setelah Emile Linkers, dijatuhkan oleh kiper Hery Prasetyo. Namun kesempatan ini tidak berbuah gol, setelah Linkers yang maju sebagai algojo gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.

Usaha Gresik untuk menyamakan ketertinggalan akhirnya terwujud di menit ke 67 melalui Shohei Matsunaga. Memanfaatkan tendangan bebas, tembakan Matsunaga ke tiang jauh menembus jala gawang Alfonsius Kelvan.

Hingga 90 menit dan tambahan waktu berakhir, skor imbang 1-1 tetap bertahan menutup pertandingan sore hari ini.

Susunan Pemain

Persepam: Alfonsius Kelvan, Aditya Dewa, Abu Bakar Sillah, Fachrudin Aryanto, Slamet Riyadi, Christopher Gomez, N’kong Alain, Ali Khaddafi, Busari (Ishak Djober 77'), Emile Linkers, Zaenal Arief.Gresik: Hery Prasetyo, Erol Iba, Ambrizal, Sasa Zecevic, Diogo Santos Rangel, Ahmad Sembiring Usman, Kacung Munip, Siswanto (Khabib Syukron 71'), Ngon Mamoun (Riski Novriansyah 60'), Shohei Matsunaga, Aldo Barreto .

0 comments:

Post a Comment