Saturday, July 19, 2014

Andritany Ardhiyasa ke Timnas Indonesia, Persija Krisis Kiper!

Bergabungnya Andritany Ardhiyasa ke Timnas Indonesia U23 ternyata menimbulkan masalah pelik bagi Persija Jakarta. Tim Macan Kemayoran saat ini mengalami krisis penjaga gawang setelah salah satu kipernya, Daryono, diterima menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Dengan ketiadaan Daryono dan Andritany Ardhiyasa, maka Persija Jakarta sekarang ini tinggal menyisakan satu penjaga gawang saja, yakni Adixi Lenzivio. Pelatih Benny Dollo pun dibuat pusing dengan kondisi ini.

Benny Dollo masih menunggu keputusan dari pihak-pihak yang berwenang apakah Persija Jakarta diperbolehkan menambah penjaga gawang lagi sebelum kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 digulirkan kembali.

“Karena sudah diterima di TNI, Daryono tidak bisa lagi berada di skuat Persija musim ini. Saya bicara dengan Pak Ferry (Paulus, Ketua Umum Persija), namun saya belum mengetahui kebijakan apa yang diambil PSSI, apakah mengizinkan kita menambah penjaga gawang atau bagaimana keputusan selanjutnya,” papar Benny Dollo di Jakarta belum lama ini.

“Kita masih terus melakukan komunikasi dengan pihak manajemen terkait masalah ini. Semoga secepatnya ada keputusan,” lanjut pelatih asal Manado yang pernah menukangi sejumlah klub termasuk Persita Tangerang, Mitra Kukar, dan juga Timnas Indonesia senior ini.

Untuk sementara ini, Benny Dollo telah memanggil dua kiper Persija U21 untuk bergabung dengan skuat senior, yaitu Muhammad Basyuni dan Reno Kurnia, yang salah satunya berpeluang didaftarkan ke PT Liga Indonesia agar bisa memperkuat Persija di ISL 2014.

0 comments:

Post a Comment