Saturday, July 19, 2014

Irfan Bachdim Senang Bisa Cetak Gol Lagi Untuk Timnas

Sentuhan Irfan Bachdim setelah cukup lama tidak turun membela Timnas Indonesia, berakhir manis. Satu golnya dimenit akhir babak kedua, membawa Skuad Garuda terhindar dari kekalahan saat menjajal kekuatan tuan rumah Qatar.

Dalam konfirmasinya Irfan Bachdim pun mengaku sangat senang usai kembali mendapat kesempatan untuk membela tim nasional Indonesia, setelah dirinya absen cukup lama di pentas internasional.

Terakhir kali penyerang Ventforet Kofu itu mendapat panggilan untuk memperkuat timnas terjadi pada 23 Maret setahun silam, tepatnya saat menghadapi Arab Saudi di laga kualifikasi Piala Asia 2015.

Di laga persahabatan melawan Qatar, pemain berdarah Belanda itu kembali menjadi andalan skuat Garuda. Ia turun selama 90 menit penuh dan bahkan membayar kepercayaan Alfred Riedl dengan mencetak gol di injury time yang membuat laga berakhir imbang 2-2.

“Perasaan yang sangat menakjubkan untuk kembali dan mempunyai kesempatan bermain untuk Garuda di dada. Tim bermain baik saat melawan Qatar, terima kasih atas semua dukungannya” ungkap Irfan Bachdim melalui akun Facebook resminya.

Lebih lanjut mantan penggawa Persema Malang itu menyebut penampilan maksimalnya di laga itu yang berujung terciptanya gol yang ia lesakkan bukanlah suatu kebetulan.

“Saya sangat senang dapat mencetak gol. Semua kerja keras saya selama di Jepang terbayar. Saya tidak akan pernah menyerah, selalu akan mengejar mimpi dan akan melakukan apapun untuk itu!” tambahnya.

0 comments:

Post a Comment