Tuesday, July 15, 2014

Persita Tunjuk Giman Nurjaman Sebagai Pelatih Sementara

giman nurjaman persita tangerang

Mundurnya Arcan Iurie secara mendadak dari kursi pelatih kepala Persita Tangerang tak pelak membuat tim Pendekar Cisadane agak kelimpungan. Manajemen Persita pun belum mencari pelatih baru dan menunjuk asisten pelatih Giman Nurjaman untuk meneruskan kinerja Arcan Iurie sebagai pelatih sementara.

Giman Nurjaman sendiri menyatakan siap untuk mengemban tugas tersebut. Meskipun begitu, pria asli Garut kelahiran 19 Juni 1972 ini berharap Persita Tangerang segera menemukan pelatih baru. Pasalnya, ia sebenarnya belum layak menjadi pelatih kepala di tim Indonesia Super League (ISL) karena masalah lisensi.

“Pada prinsipnya, saya siap saja untuk menggantikan Arcan Iurie untuk sementara. Karena setengah musim lalu, saya juga menggantikan posisi pelatih kepala yang mundur. Namun lisensi saya belum mencukupi peraturan yang ada. Jadi saya berharap manajemen segera menemukan pelatih yang belisensi-A AFC,” ungkap Giman Nurjaman, Rabu (26/3/2014).

“Saya tidak mau memilih. Siapa pun pelatihnya, saya siap mendampingi apakah pelatih lokal atau pelatih asing. Justru saya ingin banyak belajar dari pelatih-pelatih di Persita Tangerang,” lanjutnya.

Giman Nurjaman sebenarnya sangat menyayangkan mundurnya Arcan Iurie yang kini direkrut Persepam Madura United. Menurutnya, pelatih asal Moldova itu adalah sosok yang penuh pengalaman karena pernah menukangi tim-tim besar seperti Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Persik Kediri, hingga Persib Bandung.

“Bagi saya, Arcan Iurie adalah pelatih yang berpengalaman. Saya banyak belajar dari dia untuk meracik tim. Seandainya dia masih bergabung, mungkin kami bisa mendapatkan prestasi yang lebih baik dari musim lalu. Tetapi itu semua sudah menjadi keputusannya. Saya menghargai keputusan itu,” kata Giman Nurjaman.

0 comments:

Post a Comment